Tanggal Hijriah

Kamis, 28 Januari 2010

Kegiatan Ekstrakulikuler Pramuka

| | 2 komentar


Pramuka adalah salah satu dari sekian banyak ekstrakulikuler yang diadakan di SMP N 2 Klaten yang diadakan setiap hari Jumat jam 14.30-16.30. Pramuka merupakan kegiatan yang wajib diikuti oleh semua siswa kelas 7.
Banyak sekali kegiatan yang diadakan di ekstrakulikuler Pramuka contohnya widegame, LT 1, Dian Pinru dan masih banyak yang lainnya. Semua kegiatan mulai dari yang biasa maupun yang jarang diadakan di tempat lain dikemas sedemikian rupa sehingga membawa kesan tertentu bagi pesertanya.

Menurut pengalaman pribadi saya, di setiap Jumatnya saya menemukan sesuatu yang baru dan juga sesuatu yang sepelepun diajarkan di Pramuka SMP N 2 Klaten contohnya cara memakai topi pramuka yang benar, materi-materi umum tentang kepramukaan contohnya macam-macam sandi, semaphore, tali temali, PBB, dll.

Di akhir semester 1 biasanya adik-adik kelas 7 mengikuti kegiatan widegame yang diadakan oleh Dewan Penggalang SMP N 2 Klaten. Startnya di mulai dari SMP N 2 Klaten (Pondok) dan setiap regunya mencari jalan sesuai petunjuk yang telah diberikan. Kegiatan yang diadakan selama widegame berupa mencari jejak, menjawab pertanyaan seputar pramuka di setiap posnya. Mereka harus bekerjasa untuk melewati rintangan yang telah diberikan sampai akhirnya mencapai finish di SMP N 2 Klaten (Pondok).

Puncak acara kegiatan ekstrakulikuler Pramuka adalah Lomba Tingkat 1 (LT 1) yang diadakan pada akhir semester 2 dan semua siswa kelas 7 wajib mengikuti. LT 1 diadakan selama 3 hari 2 malam di tempat yang telah ditentukan oleh Dewan Penggalang. Puncak acara dari kegiatan LT 1 adalah api unggun yang diadakan pada malam terakhir.

Seperti inilah gambaran tentang Pramuka SMP N 2 Klaten. Salam Pramuka!!!!


Read more...

My Playlist

Photos

Photos
Family

Photos

Photos
Friendship

About Me

Foto saya
Klaten, Jawa Tengah, Indonesia
di blog.qu niii,, qmu psti nemuin something yg eda dari aq... pengen tau???? buruan baca !!!

Followers

Photobucket
 
 

Tutu's Blog | Diseñado por: Compartidísimo
Con imágenes de: Scrappingmar©

 
top